Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Korintus 3:14

3:14 Jika pekerjaan yang dibangun seseorang tahan uji, ia akan mendapat upah.

1 Korintus 7:1

Tentang perkawinan
7:1 Dan sekarang tentang hal-hal yang kamu tuliskan kepadaku. Adalah baik bagi laki-laki, kalau ia tidak kawin,

1 Korintus 7:20

7:20 Baiklah tiap-tiap orang tinggal dalam keadaan, seperti waktu ia dipanggil Allah.

1 Korintus 7:24

7:24 Saudara-saudara, hendaklah tiap-tiap orang tinggal di hadapan Allah dalam keadaan seperti pada waktu ia dipanggil.

1 Korintus 10:15

10:15 Aku berbicara kepadamu sebagai orang-orang yang bijaksana. Pertimbangkanlah sendiri apa yang aku katakan!

1 Korintus 10:30

10:30 Kalau aku mengucap syukur atas apa yang aku turut memakannya, mengapa orang berkata jahat tentang aku karena makanan, yang atasnya aku mengucap syukur?"

1 Korintus 15:36

15:36 Hai orang bodoh! Apa yang engkau sendiri taburkan, tidak akan tumbuh dan hidup, kalau ia tidak mati dahulu.

Full Life: ADALAH BAIK BAGI LAKI-LAKI, KALAU IA TIDAK KAWIN.

Nas : 1Kor 7:1

Seluruh pasal 1Kor 7:1-40 adalah tanggapan Paulus terhadap pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh jemaat di Korintus berkenaan dengan hubungan pernikahan. Petunjuknya harus dibaca dengan mengingat ayat 1Kor 7:26, "Mengingat waktu darurat sekarang, adalah baik ...". Waktu darurat dan penganiayaan akan datang bagi orang Kristen yang mula-mula, dan dalam keadaan ini, hal mempertahankan hubungan pernikahan agaknya menjadi sukar.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Kor 3:14 7:1 7:20 7:24 10:15 10:30 15:36
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)